Arsip Blog

TVS Apache RR 310 Launching 6 Desember 2017

Setelah hampir dua tahun muncul konsep motor full fairing dari TVS yaitu TVS Akula, maka besok tanggal 6 Desember 2017 akhirnya motor ini akan dilauncing dan diberi nama TVS Apache RR 310. Ternyata namanya masih sama dengan motor-motor sport produksi TVS sebelumnya yaitu “Apache”. Entah kenapa pabrikan motor India kok memberikan nama yang sama pada motornya, seperti pabrikan Bajaj yang memberi nama motornya dengan Pulsar.

TVS Apache RR 310 merupakan motor hasil pengembangan pabrikan TVS dengan BMW. Maka wajar saja jika basic mesin TVS ini sama dengan BMW G310. Perbedaannya adalah pada desain bodi, jika BMW merupakan motor naked, maka TVS menggunakan motor sport full fairing. Desain yang digunakan motor TVS Apache ini tergolong sporty banget. 

Desain motor yang meruncing pada lampu belakang dan sudah menggunakan teknologi lampu LED, jok terpisah, frame teralis, full fairing, upside down shock breaker, dan masih banyak fitur lain yang disematkan pada motor ini menjadikan motor ini menjadi pesaing bagi Bajaj Pulsar 200SS di India sana.
Nah, kabar terakhir launchingnya akan diadakan di sirkuit balap, seperti yang dikabarkan oleh blog Suka Roda Dua. Jadi kemungkinan besar memang langsung di tes untuk digunakan di sirkuit. Wajarlah di teasernya kan tertulis racespec dimotornya, maka maklum saja kalau langsung di tes. Apalagi motor TVS Apache RR 310 ini merupakan karya kebanggaan untuk ulang tahun TVS yang ke 35.
So… Kita tunggu besok pagi seperti apa pembuktiannya….

Pasang Visor TVS Apache

image

Pengen modifikasi TVS Apache menggunakan visor bikin makin cakep aja ne. Lihat aja deh foto diatas beuh cakep bingit.

image

Harga visor TVS Apache ini juga tidak mahal sih ya. Cek aja deh harganya ke Solusi Sparepart TVS kalo tidak salah cuma 150.000.

image

Buat perjalanan jauh juga manfaatnya bisa menghalangi angin. Read the rest of this entry

Modifikasi TVS Apache X15

Modifikasi TVS Apache memang paling jarang saya temui di dunia maya atau tepatnya facebook saja selama saya memutuskan jatuh cinta dengan dunia otomotif. Setidaknya mulai sekitar tahun 2012 ketika TVS Apache difacelift dengan model baru yang menurut orang-orang di India menjadi tidak suka. Padahal saya suka banget dengan model baru apalagi headlampnya.
Pertanyaan yang muncul di benak saya adalah apakah pengguna TVS Apache ini tidak memodifikasi motornya atau penggunanya tidak memiliki akun facebook sehingga mereka tidak pamer disana? Di grup facebook juga sepi. Berbeda dengan pengguna lain yang rajin sekali update tunggangan mereka, bahkan jika saya bandingkan dengan pengguna minerva sekalipun. Kalau minerva malah rajin banget mereka memodifikasi. Maaf saya cuma lihat dari grup facebook lho ya.

image

Nah.. setahu saya modifikasi TVS Apache ini muncul ketika Pekan Rakyat Jakarta (PRJ) diadakan. Seperti tahun ini yang dimulai kemaren. Selain mendatangkan motor konsep Draken, TVS Hybrid, TVS juga menghadirkan modifikasi terhadap produk unggulannya yaitu TVS Apache. Kalau tahun lalu dibuat full fairing, kali ini hanya half fairing saja tapi tetap rapi dan ciamik.
Mari kita lihat satu persatu
1. Half fairingnya saya lihat mirip Suzuki hayabusa euy. Hadeeh bener g sih
2. Lampu depan tetep sama
3. Kondom tangki, bagian deket jok kok datar gitu ya
4. Monoshock, harus ini sudah banyak yang menuntut tapi tidak ada gubrisan
5. Kalau saya lihat dari warna shock depan ini adalah TVS Apache Xventure 180 tapi di fairing kok tulisannya X15 ato X16 ya?
6. Single seater

Selebihnya sepertinya masih mempertahankan model aslinya. Kabarnya paket modifikasi ini dihargai Rp. 21 juta saja dan bisa dikredit.

image

Haduh pengen lihat Draken….

TVS Apache 180 Xventure, Perubahan Image Sport ke Petualang

TVS Apache RTR 180 yang sudah dikenal dengan genre motor sport kini diubah oleh PT. TVS Motor Company Indonesia menjadi sebuah motor yang cocok untuk diajak berpetualang. Sayang sekali, perubahan yang saya bayangkan sebelumnya ternyata salah besar. Karena saya berharap ada perubahan pada model stang jepit ke model stang baplang yang cocok untuk berpetualang. Nah, ternyata penggantian ini hanya perubahan pada stripingnya saja. Read the rest of this entry

Pukul 10, 22 Januari 2014

Sampai di Jogja tepat ketika iqamah untuk sholat maghrib berkumandang. Saya sholat maghrib di lokasi sekitar Monumen Jogja Kembali, dekat dengan kantor teman saya yang bekerja di sebuah agen umroh dan haji Nur Ramadhan. Alhamdulillah ada wifinya, jadi bisa lihat internet dan google map untuk mencari lokasi Main Dealer TVS Jogja yang berada di Jl. Menteri Supeno No. 122. Awalnya saya mengira saya ambilnya di Jl. Magelang.

Sepagi ini waktu saya mandi ternyata ada Misscall dari Mbak Diah, beliau adalah tim Socmed TVS MCI. Saya balas saja dengan sms “ya”. Kemudian beliau mengirimi sms balasan kepada saya. Waktu saya balas “ya” saya belum tahu kalau itu dari Mbak Diah.
image

Alhamdulillah, bahagia sekali rasanya hari yang dinanti itu datang. Padahal sempat galau juga dengar kabar TVS Monoshock, tapi kayaknya yang monoshock itu yang semi trail. Tidak masalah lah ya. Bersyukur itu lebih baik, kalau beli juga tidak mampu.

Menanti pukul 10 tanggal 22 Januari 2014 itu menggalaukan juga.